(vemale) |
Dalam hubungan pertemanan, biasanya kita akan melewati banyak hal bersama mulai dari buruk dan baik. Namun, tahukah Anda bahwa jika Anda mempunyai teman baik, Anda akan mempunyai peluang hidup lebih lama ketimbang mereka yang memutuskan untuk berjalan sendiri? Ya, seperti yang dinyatakan oleh sebuah studi di Australia, seperti yang di kutip dari Vemale.com, memiliki teman baik bisa membuat kita hidup lebih lama. Menarik, ya, Ladies?
Studi ini dipimpin oleh Pusat Pembelajaran Faktor Usia di Universitas Flinder, pembelajaran ini diikuti oleh hampir 1500 orang selama 10 tahun. Melalui studi ini, ditemukan bahwa 22% dari mereka yang memiliki banyak teman baik hidup lebih lama dari yang hanya memiliki sedikit teman baik. Mengapa bisa terjadi seperti itu? Ketika kita mempunyai teman baik, kita akan cenderung mengurangi kebiasaan hidup tidak sehat seperti merokok atau yang lainnya.
Ditambahkan oleh David Spiegel yang merupakan seorang psikiater di Universitas Standfors, mengatakan bahwa seorang wanit dengan kanker dapat bertahan hidup dua kali lebih lama jika mereka berpatisipasi dalam sebuah komunitas atau kelompok. Mereka juga tidak akan merasakan sakit. Pernyataan ini juga didukung oleh Sheldon COhen, PhD, seorang Profesor bidan psikologi di Universitas Carnegie Mellon, Pittsburgh yang menyatakan bahwa dengan adanya dukungan sosial yang kuat dapat membantu orang dalam mengatasi stres yang memicu kanker semakin meluas.
Memiliki banyak teman baik mampu membantu mepertahankan dan meningkatkan daya tahan tubuh kita. Tentu, dengan berinteraksi dengan banyak orang, kita akan semakin sehat karena hal ini meminimalisir masalah kardiovaskular, kekebalan tubuh dan menurunkan kadar stres. Hal-hal inilah yang berpengaruh terhadap kesehatan tubuh kita. Karenanya, mempunyai teman baik sangatlah bagus untuk kesehatan kita.
Manusia memang terlahir sebagai makhluk sosial, Ladies, jadi sangatlah wajar jika seseorang yang memiliki hubungan sosial yang baik akan mempunyai kesehatan yang baik pula. Jadi, yuk kita jaga kesehatan dengan berteman dengan teman-teman yang baik, Ladies?
(vemale)